Kamis, 05 Januari 2017

Cara Cek Link Rusak di Blog / Web dengan BrokenLinkCheck.com

Awalnya begini. Ada teman saya yang bertanya, 'Bagaimana cara untuk mengecek link yang rusak atau error pada web / blog kita? Apalagi kalau kontennya sudah banyak'. Kemudian saya jawab, 'Pakai brokenlinkcheck.com aja. Soalnya ini gratis, cepat, mudah, dan bisa menjelajahi keseluruhan artikel (menurut pengalaman pribadi). Pokoknya nggak ribet deh. Tools terbaik menurut saya kalau soal beginian. Silakan check sendiri kalau nggak percaya. Lol'

Nah, karena sebenarnya tutorial ini mungkin sudah banyak yang share di google, sekalian aja saya cek pembelajaran seo saya selama ini lewat blog ini. Siapa tau bisa ranking satu di SERP, Lol.


Oke. Karena saya tau anda pasti nggak sabaran, langsung saja ya. Begini caranya! (Sebenarnya nggak harus saya kasih tutornya pun anda bisa jalan sendiri kok)
Logo banner brokenlinkcheckerLangkah-langkahnya:
  1. Buka situs brokenlinkcheck.com
  2. Tulis alamat atau url anda di Free Check for broken links (kolom kanan atas warna biru)
  3. Setelah itu, klik Find broken links
  4. Pindah halaman dan anda akan disuruh mengisi captcha / security code beserta memilih salah satu diantara dua pilihan (pilih yang paling bawah, 'Report all occurrences of each dead link (may be slower)')
  5. Lalu, tekan Find broken links now !
  6. Tunggu proses status hingga selesai (harap bersabar, karena semakin banyak artikel anda semakin lama pula prosesnya, dan jangan tekan tombol stop)
  7. Proses status selesai, maka akan muncul dua kemungkinan. Kemungkinan pertama, tidak ada link yang rusak atau error pada web / blog anda. Dan kemungkinan kedua, ada error sehingga anda wajib memperbaikinya (akan muncul sebuah kotak). Jika ada error, silakan klik tulisan 'url' pada bagian Page where found untuk mengetahui artikel mana yang didapati memiliki link rusak. Setelah itu, silakan perbaiki link dalam artikel anda

Note!
Setelah semua link yang rusak telah anda perbaiki, maka anda harus melakukan pengecekan kembali (untuk jaga-jaga saja, siapa tau ada yang terlewatkan).


Nah, itu tadi bagaimana cara mengetahui dan bagaimana cara memperbaiki link rusak pada web / blog anda.


Sekedar info!
Anda boleh percaya atau tidak bahwa link rusak dapat mengakibatkan penurunan kualitas web anda di mata search engine maupun pengunjung anda. Jangan sampai citra web anda menjadi buruk hanya gara-gara terdapat satu buah link rusak. Maka itu, silakan cepat-cepat anda periksakan web anda ke brokenlinkcheck.com.


------------

Sedikit informasi ini semoga dapat menambah pengetahuan anda dalam melakukan aktivitas blogging. Amin

Mohon maaf jika ada kekurangan dalam penulisan. Terimakasih telah berkunjung. Akhir kata, salam Ngeblog Asyikk \^o^/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar